Banner Promo

Menu Pilihan

Salingsapa.com: Facebook Versi Indonesia

Semalem, Ketika blogwalking, gue terdampar di blognya Devi. Gue pun liat-liat postingannya. Dan mata gue tertuju pada postingannya yang berjudul Facebook Versi Indonesia. Karena penasaran, gue akhirnya membaca postingan itu.

Sesuai dengan judulnya, artikel itu menginformasikan sebuah situs jejaring sosial yang dikembangkan seperti facebook oleh orang Indonesia. Wah... ternyata ada juga orang indonesia yang kreatif untuk mengembangkan situs jejaring sosial.

Situs itu adalah salingsapa.com. Memang tampilannya mirip facebook tapi tetep ada bedanya. Tampilannya terlihat lebih islami. Fitur-fiturnya pun juga lebih islami. Setelah diliat-liat, konsepnya juga ada yang diambil dari Plurk yaitu terdapat follower dan friend. Peletakkan menu-menunya mengingatkan kita pada Myspace.
Tidak seperti facebook yang didominasi warna biru, situs ini didominasi warna abu-abu.

Satu yang membuat gue kagum adalah situs ini dikembangkan bukan oleh orang dewasa. Tapi oleh seorang anak berumur 13 tahun bernama Muhammad Yahya Harlan. Percaya gak percaya itulah informasi yang gue dapat.
Puszet dah baru 13 tahun udah bisa kayak gitu. Gue aja pas umur segitu belum kenal internet hhehe...
Sampe sekarang gw juga gak bakalan bisa bikin inovasi kayak gitu.

Dengan adanya Salingsapa, kini social media di Indonesia makin beraneka ragam.Tidak salahnya mencoba social media karya anak negeri sendiri. Namun, karena baru dirilis, harap maklum saja bila ada trouble saat menggunakannya.
Brian Prasetyawan Guru SDN Sumur Batu 01 Pagi Jakarta. Menulis sejak 2009. Pengurus Asosiasi Guru Penulis PGRI. Pengurus Kelas Belajar Menulis Nusantara PGRI

8 Komentar untuk "Salingsapa.com: Facebook Versi Indonesia"

  1. ckckckck..... hebat yah?? gw aja umurnya segitu masih gaptek. hehehehe.......

    BalasHapus
  2. Semakin banyak karya anak bangsa nih, semoga salingsapa bisa terus berkembang.

    BalasHapus
  3. salut kepada anak bangsa ini yang sudah melek teknologi. walaupun yang dibuatnya bukanlah buatannya sendiri alias mengambil aplikasi yang sudah ada. semoga suatu saat nanti dia bisa membuat social media yang benar-benar asli buatannya sendiri

    BalasHapus
  4. hebat,,anak orang kaya,wajar fasilitasnya byk

    BalasHapus
  5. software nya beli di jcow.net

    BalasHapus
Silakan mengirimkan komentar yang sesuai dengan postingan diatas.

Tolong berkomentar menggunakan nama pribadi. Jangan nama produk/bisnis/judul postingan artikel. Komentar menggunakan nama tersebut terpaksa akan saya hapus.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel